"Save The Sea Turtles"
CONTOH YANG TIDAK SEHARUSNYA KITA LAKUKAN
Quote:
Quote:
Pembantaian Penyu Hijau Di Pulau Bangka Selatan
Saat menghampiri dan melihat kondisi sang
penyu yang telah kaku dan tertelentang, tim mengira penyu telah mati.
Namun perkiraan itu ternyata salah. Penyu tersebut masih bernafas dan
sedang berusaha untuk membalikkan badannya dengan kedua lengan renangnya
yang nyaris putus.
Sebelumnya tim mengira luka tersebut
akibat tersangkut jaring nelayan atau alat tangkap lainnya. Namun
setelah diperiksa dengan seksama terlihat jelas bahwa luka pada kedua
lengan renang penyu tersebut akibat dipotong dengan golok atau benda
tajam lainnya. Karena luka bekas potongannya terlihat jelas menganga.
Dari kondisi itulah, tim menyimpulkan bahwa semua kejadian itu sengaja
dilakukan oleh nelayan setempat dan membiarkan penyu mati secara
perlahan-lahan.
|
Quote:
Penyu Dibantai untuk Diambil Telurnya
perburuan telur penyu hijau (chelonia
mydas) dan penyu sisik (eretmochelys imbricata) di pesisir barat laut
kalimantan barat, yaitu di kecamatan paloh, kabupaten sambas, tidak
terbatas mengambil telur dari sarang penyu. Sebagian pemburu telur
bahkan membunuh dan membelah penyu untuk diambil telurnya.
Dalam perjalanan melihat habitat penyu di pesisir pantai desa temajuk,
kecamatan paloh, bersama wwf indonesia, kamis-sabtu (30/7-1/8),
ditemukan bangkai seekor penyu yang mulai membusuk, sekitar 2 kilometer
sebelah selatan permukiman penduduk. Bagian perut penyu dengan panjang
tubuh 98 sentimeter dan lebar 86 sentimeter itu terbelah dari samping.
Mulyadi, anggota staf monitoring wwf indonesia program kalimantan barat,
menuturkan, warga melihat bangkai penyu tersebut, sabtu (25/7), dan
melaporkan ke kantor wwf di kecamatan paloh, minggu (26/7).
”saat kami datang, senin, bangkai penyu belum bau. Diperkirakan penyu dibunuh pada sabtu dini hari,” katanya.
|
Quote:
Menurut Mitos:
1. Mitos: Dipercaya bahwa telur penyu berkhasiat untuk meningkatkan gairah seksualkaum pria.
Fakta: Telur penyu mengandung kolesterol yang sangat tinggi dibanding
telur ayam, sehingga berpotensi untuk menyumbat pembuluh darah, termasuk
pembuluh darah di sekitar alat vital pria. Alhasil, mengkonsumsi telur
penyu justru meningkatkan resiko terjadinya impotensi di kemudian hari.
2. Mitos: Telur penyu dipercaya mengandung protein jauh lebih tinggi dari telur ayam
fakta: Kandungan protein pada telur penyu tidak jauh berbeda dengan yang
terdapat pada telur ayam. Kandungan protein pada telur penyu 13.04%,
sementara kandungan protein pada telur ayam 11.8%. Sementara kandungan
lemak pada telur penyu 2x lebih tinggi dari pada lemak pada telur ayam.
Ni dapat berdampak pada meningkatnya jumlah olesterol pada tubuh.
(irawaty dan harfiandri, 2004).
|
|
Quote:
SAVE THE SEA TURTLES
Quote:
Dalam
lima puluh tahun terakhir ini populasi penyu terus menurun dengan
drastis dan dikhawatirkan akan punah jika tidak ada upaya untuk
melestarikannya. Pertumbuhan penyu sangat lambat, mereka mencapai usia
dewasa untuk kimpoi dan bertelur rata-rata pada umur 30 tahun. Telur penyu kan banyak, kok bisa terancam punah? Dalam sekali bertelur, seekor penyu betina
bisa mengeluarkan 100 butir telur (300-400 butir dalam satu kali siklus
peneluran). Tingkat keberhasilan penetasan bervariasi, namun dalam
kondisi normal cukup tinggi, bisa lebih dari 80%. Menurut para ahli,
bahwa karena tingginya ancaman di alam, dari 1000 ekor tukik yang
menetas hanya 1 ekor yang mampu bertahan hidup hingga dewasa.
Apa ancaman utama penyu di Indonesia? Ancaman utama bagi
penyu di Indonesia dapat dibagi dua yaitu, faktor alam dan faktor
manusia. Faktor alam dapat berupa predator sepert burung dan ikan-ikan
besar lainnya. Yang kedua adalah ancaman akibat kegiatan manusia,
seperti rusaknya habitat pakan dan peneluran penyu yang sudah berubah
menjadi hotel, restaurant, dan kawasan wisata. Hal ini diperparah dengan
masih tingginya perdagangan penyu dan bagian-bagiannya di beberapa
daerah seperti Bali, Jawa Barat, Kalimantan dan Sulawesi. Di Bali, penyu
hijau diperdagangkan terutama untuk diambil dagingnya, setiap tahunnya
ada ribuan penyu yang didatangkan untuk diperdagangkan ke Bali.
Penyu-penyu tersebut didatangkan dari Aru, Kalimantan, Flores, Madura
dan Jawa. Bagian tubuh penyu lainnya seperti kerapas penyu sisik banyak
digunakan sebagai bahan cenderamata, demikian juga telur penyu juga
banyak diperdagangkan untuk dikonsumsi.
Kedua ancaman tersebut harus ditangani dengan cepat dan tepat untuk
menghindari kepunahan mereka. Ancaman lain yang tidak kalah berbahayanya
adalah tangkapan samping (by-catch) dari armada-armada pukat harimau
kapal penangkap ikan sekala besar. Walaupun sudah ada teknologo TED
(Turtle Excluded Device) yang dapat membuat penyu keluar lagi dari
jaring pukat harimau, namun penerapan alat dan hukumnya di Indonesia
masih tidak tegas. Jaring hantu (jaring yang sudah tidak terpakai yang
kemudian dibuang di laut begitu aja) juga merupakan ancaman bagi penyu.
Upaya apa dilakukan untuk menyelamatkan penyu di Indonesia?
Ada dua hal utama yaitu perlindungan
habitat pakan dan peneluran dan eleminasi tingkat konsumsi daging dan
telur. Selain itu perlu juga dilakukan program yang terintegritasi
dengan sektor perikanan untuk menekan aktivitas tangkapan samping dan
jaring hantu.
Apa yang dapat kita lakukan untuk menyelamatkan penyu?
Pada tingkat individu yang paling mudah
dilakukan adalah tidak mengkonsumsi daging dan telur maupun memakai
barang-barang dari tempurung penyu. Selain itu kita dapat turut menjaga
kenersihan pantai dan laut tempat hidup penyu, dengan antara lain tidak
membuang sampah kesana apalagi yang berupa plastik. Banyak penyu yang
mati karena menelan sampah plastik yang dikira makanannya yaitu
ubur-ubur
.
|
|
Quote:
APALAGI YANG DITUNGGU GAN AND SIST? AYO KITA SAYANGI DAN DAN JANGAN SAMPAI PUNAH PENYU YANG ADA DIALAM KITA INI
|